islami Pictures, Images and Photos

01 April, 2009

Satu Lagi Dari Jambidan

Anda membutuhkan bibit ikan gurame? datang saja ke Jambidan.
Ya...satu lagi dari Jambidan yang bisa diandalkan, bibit ikan gurame. Sudah beberapa bulan ini nama Jambidan sebagai sentra bibit ikan gurame sering muncul di harian lokal KR. Datang saja ke kampung Jlamprang Lor, karena disana tinggal seorang ahli perikanan yang sudah berkecimpung dengan ikan gurame selama puluhan tahun, beliau adalah Bapak Siswanto kakak kandung dari Akh. Herlan ( PKS DPRa Jambidan ).
Usaha pembesaran bibit gurame di Jambidan berkembang cukup pesat, selain menggunakan lahan pekarangan rumah, lahan bekas galian industri batu bata juga mulai banyak digunakan untuk budidaya gurami.
Budidaya ikan gurame masih sangat menjajikan karena kebutuhan akan ikan ini masih besar dan sekarang masih di pasok dari luar DIY.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar